FAJAR.CO.ID — Tinggi rata-rata murid kelas 6 sekolah dasar (SD) sekitar 110 centimeter (cm). Namun, tinggi badan seorang murid SD di Kabupaten Kerinci, Provinsi Jambi viral jauh di atas rata-rata sehingga viral di media sosial.
Tinggi badan murid SD bernama Sagil yang baru berusia 12 tahun itu sangat berbeda dengan anak seusianya. Bahkan, orang dewasa di Indonesia pun, tidak banyak yang memiliki tinggi seperti postur tubuh Sagil.
Perbedaan tinggi badan Sagil yang merupakan warga Desa Belui, Kecamatan Depati Tujuh, Kabupaten Kerinci ini membuatnya berbeda dari murid lainnnya.
Kabar tentang tinggi badan murid SD di atas rata-rata dibagikan oleh pemilik akun facebook Purajo Ghey Alam Barajo. Dalam sebuah foto yang dilihat pada Rabu (8/5/2024), menunjukkan postur tubuh Sagil dengan tinggi sekitar 2 meter.
Pemilik akun Facebook Purajo Ghey Alam Barajo menambahkan keterangan pada foto yang diunggahnya “Ini anak kelas 6 SD tertinggi di Kabupaten Kerinci / Asia,” tulisnya.
Perbedaan tinggi badan antara Sagil dan rekannya maupun dengan satu orang dewasa terlihat pada dua foto yang diunggah pemilik akun.
Dalam foto tersebut terlihat ketiga murid SD lainnya memiliki tidak sampai sebahu Sagil. Sementara orang dewasa yang ada di foto tersebut tingginya juga hanya sebahu Sagil.
Unggahan foto itu lantas mendapat beragam komentar dari warganet. Netizen takjub sekaligus heran melihat foto murid SD bernama Sagil yang memiliki tinggi badan di atas rata-rata anak di Indonesia.
Netizen pun mengarahkan Sagil untuk menekuni bidang olahraga.