Pendaki Wanita Tertinggal dan Alami Hipotermia di Gunung Bulu Baria: Kronologi Peristiwa

by -4010 Views
Pendaki Wanita Tertinggal dan Alami Hipotermia di Gunung Bulu Baria: Kronologi Peristiwa

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR — Seorang pendaki wanita bernama Ainil (20) terpaksa dievakuasi di Gunung Bulu Baria di Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan (Sulsel).

Awalnya, rencana korban yang tergabung dalam kelompok tujuh orang terdiri dari empat wanita dan tiga pria adalah berangkat pada Sabtu (19/10/2024) dan turun pada Minggu (20/10/2024).

Ainil harus dievakuasi karena mengalami gejala hipotermia dan tertinggal dari rekan-rekannya setelah melakukan summit di puncak gunung karena miss komunikasi.

“Awalnya, saya mendapat informasi dari korban dan orang yang membantu. Kelompok pendaki ini mengalami miss komunikasi, ketika melakukan summit ke puncak mereka tetap bersama-sama dan berfoto-foto,” kata Mustain Tagrib JS selaku Pengelola registrasi Bulu’ Baria kepada Fajar.co.id.

Leader dalam kelompok tersebut memutuskan untuk membawa Ainil turun karena mengalami sesak nafas dan meminta bantuan kepada sweeper sebagai back up.

Ketika turun, Ainil meminta beristirahat dan terjadi miss komunikasi sehingga menyebabkan keadaan Ainil menjadi tidak sehat.

Di perjalanan turun, karena cuaca tidak bersahabat, rombongan yang tersisa memutuskan untuk kembali dari puncak.

“Korban sehat untuk turun karena cuaca sudah mulai buruk, namun ia meminta waktu untuk berfoto-foto kembali,” tambah Mustain.